DECEMBER 9, 2022
SportyABC.com

 Piala Eropa 2024: Alami Robek Otot Paha, Nikola Vlasic Keluar dari Skuad Kroasia

image
Nicola Vlasic meringis kesakitan dalam sebuah laga (UEFA.com)

SPORTYABC.COM – Jelang melawan Albania, timnas Kroasia terpaksa pulangkan Nikola Vlasic dari skuad Piala Eropa 2024. Pulangnya Nikola Vlasic dikarenakan alami cedera robek otot paha ketika menjalni sesi latihan jelang laga melawan Albania Hal ini disampikan pelatih Kroasia Zlatko Dalic pada sebuah kesempatan sebagaimana dilansir dari Antara pada Rabu 19 Juni 2024 "Nikola Vlasic telah berupaya membantu tim ini di Euro 2024, dan dia adalah bagian integral dari skuad kami,” kata pelatih Kroasia Zlatko Dalic sebagaimana diwartakan AFP "Sangat disayangkan cedera kedua ini terjadi. Saya hanya bisa berterima kasih kepada Nikola atas usaha kerasnya dan berharap dia cepat pulih," tambah Dalic. Nikola Vlasic yang sempat berseragam West Ham United dan Everton ini sangat menyesal harus meninggalkan kamp latihan Kroasia karena dilanda cedera. "Saya telah melakukan segalanya untuk bersiap. Saya percaya pada tim ini dan saya yakin mereka berhasil. Saya akan menjadi pendukung mereka," kata Vlasic. Dengan pulangnya Nicola Vlasic membuat Zlatko Dalic putar otak dalam menentukan komposisi pemain jelang lawan Albania. Lawan Albania, tim Kroasia wajib menang jika ingin tinggal lebih lama di Jerman sepanjang gelaran Piala Eropa 2024 usai kalah 0-3 dari Spanyol dalam laga pertama. Adapun laga pamugkas Kroasia yang tidak kalah pusing bagi Zlatko Dalic jika ingin lolos ke babak berikutnya. Laga Korasia melawan Albania akan tersaji malam ini pukul 20.00 WIB bertempat di Stadion Volkspark di Kota Hamburg. Sumber : Antara, UEFA.com ***

Berita Terkait