DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Bawa Prancis Juara Piala Dunia 2018, Antoine Griezmann Pensiun

image
Antoine Griezmann tengah memegang sebuah kotak cakram permainan sepak bola yang dirancang oleh EA Sport memuat tampilan dirinya (x.com/AntoGriezmann)

SPORTYABC.COM – Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann putuskan pensiun dari arena sepak bola internasional yang telah dirinya bela selama 10 tahun terakhir bersama Prancis.

Antoine Griezmann putuskan mundur dari arena sepak bola internasional melalui akun medi sosial pribadinya pada Senin 30 September 2024

"Dengan hati yang penuh dengan kenangan, saya menutup babak ini dalam hidup saya. Terima kasih atas petualangan bersama jersey triwarna (Timnas Prancis) ini dan sampai jumpa lagi," tulis Griezmann di akun X disertai video perjalanannya bersama Les Blues.

Baca Juga: Gagal Bawa Prancis ke Final Piala Eropa 2024, Oliver Giroud Putuskan Pensiun

Pensiunnya Antoine Griezmann dari arena sepak bola internasional jelang laga Nation League antara Prancis melawan Israel dan Belgia di bulan Oktober mendatang.

Sepanjang karir sepak bola internasionalnya, Antoine Griezmann sendiri telah berpartisipasi dalam enam turnamen internasional untuk negaranya Prancis, salah satunya adalah membawa Prancis juara Piala Dunia 2018 di Rusia dan capai final Piala Dunia 2022 di Qatar.

Memulai debut di timnas Prancis pada 2014, mantan pemain Barcelona dan Real Sociedad ini telah tampil bersama Prancis sebanyak 137 dan catatakan 44 gol. ***
 

Berita Terkait