IBL Tokopedia 2024 : Bangkitkan Performa Tim, Amartha Hangtuah Perpanjang Kontrak Sang Pelatih
- Penulis : Rhesa Ivan
- Selasa, 13 Agustus 2024 10:15 WIB

Pada 15 Mei 2024, Amartha Hangtuah memutuskan untuk berpisah dengan Andika Supriadi Saputra setelah hanya meraih enam kemenangan dari 15 pertandingan, yang membuat posisi Hangtuah terancam gagal masuk playoff.
Manajemen kemudian menunjuk Yohanes Kristian sebagai pengganti sementara. Namun, di bawah kepemimpinan Yohanes, Hangtuah mengalami kekalahan beruntun dengan rekor 0-4 dalam periode 18 hingga 31 Mei 2024.
Situasi sulit ini akhirnya dapat diatasi setelah manajemen merekrut Wahyu untuk memimpin tim dalam tujuh pertandingan terakhir musim reguler IBL 2024.
Baca Juga: Sapu bersih Bima Perkasa, Pelita Jaya Maju ke Semifinal IBL 2023
Selain perpisahan dengan dua asisten pelatih, Hangtuah juga mengumumkan perpisahan dengan Fadli Rhamdani sebagai manajer operasional. Pengumuman ini menegaskan bahwa Amartha Hangtuah akan menghadirkan wajah-wajah baru dalam staf kepelatihan mereka di musim mendatang. ***