Liga Italia: Inter Milan Melawan Napoli Tuntas Tanpa Pemenang
- Penulis : Rhesa Ivan
- Senin, 11 November 2024 04:40 WIB
SPORTYABC.COM – Laga pekan ke 12 Liga Italia pertemukan Inter Milan melawan Napoli yang berakhir imbang 1-1.
Laga pekan ke 12 Liga Italia antara Inter Milan melawan Napoli berlangsung di Stadion Guiseppe Meazza, Milan, Senin 11 November 2024 dini hari WIB.
Kedua tim saling jual beli serangan ke lini pertahanan lawan sejak wasit Maurizio Mariani membuka laga antara Inter Milan melawan Napoli.
Baca Juga: Viral, Denny Caknan Muncul di Laga Derby Kota Barcelona
Napoli mencoba peruntungannya lewat Khvicha Kvaratskhelia yang lepaskan tendangan pada menit ke 14 namun bola masih dapat ditepis oleh Yann Sommer, kiper Inter Milan.
Napoli dapat unggul lebih dulu pada menit ke 23, adalah Scott McTominay sukses menyodok bola di mulut gawang usai selesaiakan umpan assist dari Amir Rrahmani, 0-1 untuk Napoli.
Tertinggal 0-1 membuat Inter Milan meningkatkan intensitas serangan usai gol dari Scott McTominay, ada beberapa percobaan yang dibuat yang masih belum mengarah ke gawang.
Baca Juga: Liga Italia: Juventus Menangkan Derbi Della Mole atas Torino
Inter Milan akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke 43, bola hasil tendangan Hakan Calhanoglu dari luar kotak penalti menukik tajam ke dalam gawang Napoli.
Hingga tambahan waktu berakhir dan wasit Maurizio Marini menutup laga babak pertama dengan kedudukan 1-1 untuk kedua tim.
Lepas dari kamar ganti, Inter Milan mengancam gawang Napoli di babak kedua tepatnya di menit ke 51, bola hasi tendangan Federico Dimarco dari luar kotak penalti membentur tiang gawang.,
Baca Juga: Liga Inggris: Lagi, Manchester City Mengalami Kekalahan Beruntun
Inter Milan mendapatkan hadiah penalti dari wasit Maurizio Mariani di menit ke 73 usai Denzsel Dumfries dilanggar pemain Napoli, Hakan Calhanoglu yang maju sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasny usai bola tendangannya mengenai tiang,
Inter Milan kembali mengancam kali ini melalui Nicolo Barella pada menit ke 76, bola tendangannya dari luar kotak penalti mampu ditepis oleh Alex Meret.
Lautaro Martinez gagal mencetak gol di menit ke 83, bola sundulannya mampu ditepis oleh Alex Meret.
Baca Juga: La Liga: Keharmonisan Barcelona dengan Nike hingga 2038
Hingga tambahan waktu dan wasit Maurizio Mariani meniupkan peluit tanda berakhirnya babak kedua kedudukan 1-1 tidak ada perubahan.
Dengan hasil ini Napoli masih nyaman di puncak klasemen Liga Italia dengan koleksi poin 26 dari 12 laga yang sudah dimainkan.
Sementara bagi Inter Milan, hasil ini membuat merek turun ke posisi empat klasemen sementara Liga Italia dengan torehan poin 25 hanya selisih gol dengan Atalanta dan Fiorentina. ***