MotoGP: Trackhouse Racing Jadi Tim Pertama yang Rilis Tim di Tahun 2025
- Penulis : Rhesa Ivan
- Rabu, 15 Januari 2025 09:42 WIB

SPORTYABC.COM – Jelang gelaran MotoGP 2025 dalam hitungan bulan ini membuat sejumlah tim peserta tengah mempersiapkan motor dan livery baru dan adalah Trackhouse Racing menjadi yang pertama luncurkan motor barunya.
Tim satelit Aprilia ini menampilan livery yang sangat berbeda bila dibandingkan musim lalu dimana pada musim keduanya di MotoGP, Trackhouse Racing mengusung dominan warna biru yang dihiasi dengan aksen hitam dan kuning di beberapa bagian motor.
Sebagaimana dilansir dari Crash.net pada Rabu 15 Januari 2025, tim balap asal Amerika Serikat ini masih akan diperkuat oleh Raul Fernandez dan rekan tim yang baru yaitu Ai Ogura.
Baca Juga: Kesulitan di MotoGP 2023, Joan Mir Tak Suka di Repsol Honda
Musim lalu, Trackhouse Racing masih diberikan RS-GP dengan spesifikasi 2023, namun untuk musim ini kedua pebalapnya akan menerima paket motor yang sama dengan tim pabrikan Aprilia.
Selain umumkan model motor dan livery baru, Trackhouse Racing juga umumkan sponsor terbarunya, dimana untuk 2025 tim balap ini akan didukung oleh produsen pelumas asal Amerika Serkat, Gulf Oil.
Trackhouse Racing masih penasaran dengan mengincar kemenangan pertamanya di ajang MotoGP, dimana musim lalu prestasi terbaiknya adalah podium kedua pada sprint race MotoGP Jerman melalui Miguel Oliveira.
Baca Juga: Alasan Kejatuhan Marc Marquez di Repsol Honda di MotoGP 2023 Dibantah Stefan Bradl
Sementara Raul Fernandez, prestasi terbaiknya sejauh ini hanya finisi posisi keenam pada MotoGP Catalunya, Barcelona.
Usai Trackhouse Racing, giliran tim pabrikan Aprilia akan menyusul rilis motor dan livery terbarunya pada 16 Januari 2025.
Kemudian diikuti oleh Gresini Racing pada 18 Januari dan tim pabrikan Ducati pada 20 Januari 2025 mendatang. ***