Lebih Mirip Klub Liga Inggris daripada Liga Italia, AC Milan Pinjam Kyle Walker
- Penulis : Rhesa Ivan
- Sabtu, 25 Januari 2025 05:15 WIB

SPORTYABC.COM – AC Milan secara resmi memperkenalkan Kyle Walker dari Manchester City yang membuat tim ini semakin kental dengan aroma Liga Inggris.
Kepindahan bek sayap timnas Inggris ini ke AC Milan terkonfirmasi pada Jumat 24 Januari 2024 waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Kyle Walker datang ke San Siro dengan status pinjaman hingga akhir musim ini, sebagaimana dikutup dari Tuttomercatoweb, AC Milan meminjamnya secara gratis dari Manchester City.
Status Kyle Wakler dapat dipermanenkan dimana AC Milan wajib menyetorkan 5 juta euro kepada Manchester City pada musim panas mendatang.
Selama di AC Milan, Kyle Walker akan mendapatkan gaji sebesar 2,5 juta euro hingga akhir masa baktinya., Kyle Walker sendiri sudah tiba di Milano pada Kamis 23 Januari 2024 dan menjalani tes medis serta teken kontrak sehari kemudian.
Baca Juga: AC Milan Jadi Klub Terakhir Berkarier, Simon Kjaer Putuskan Pensiun
"Semua orang tahu bahwa Walker adalah pemain yang sangat bagus," kata penasihat bagi pemilik klub AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
"Apabila seseorang seperti dia tersedia di pasar, akan muncul banyak ketertarikan."
"Apakah dia bertentangan dengan strategi kami?"
Baca Juga: Liga Italia: Juventus Rekrut Alberto Costa dengan Relakan Sang Kapten
"Tidak, karena dia pemain yang kuat, seorang pemimpin, mendominasi ruang ganti," ujarnya menyambut kolektor 93 caps timnas Inggris.
Kyle Walker akan disambut oleh barisan wajah familiar bagi dirinya di skuad asuhan Sergio Conceicao. Kedatangan Kyle Walker membuat AC Milam lebih mirip klub Liga Inggris daripada Liga Italia karena banyaknya pemain Inggris yang mengisi susunan tim utama AC Milan.
Kyle Walker menyusul koleganya yang lebih dulu direkrut oleh AC Milan yaitu, Tammy Abraham, Fikayo Tomori dan Ruben Loftus Cheek.
Baca Juga: Liga Italia: Lawan Atalanta, Juventus Raih Imbang ke-13
Tomori diboyong AC Milan dari Chelsea pada musim 2021, sementara Loftus Cheek juga dari klub yang sama pada 2023. Sementara Tammy Abraham didatangkan dari AS Roma pada musim panas 2024 lalu
Empa pemain Inggris yang ada di tim AC Milan sudah melebih proyeksi jumlah pemain Italia yanga kan mengisi tim utama.
Di antara personal lokal di skuad mereka, Matteo Gabbia adalah yang paling sering dimainkan di liga saat ini yaitu 12 laga.
Baca Juga: Liga Italia: Artem Dovbyk Menggila, AS Roma Hajar Genoa
Sementara kapten Davide Calabria (6) harus bersaing keras dan terancam digusur lebih sering ke bangku cadangan akibat kedatangan Kyle Walker.
Sedangkan Filippo Terracciano (7) dan Francesco Camarda (7) kelihatan belum layak dimainkan sebagai starter reguler.
Jatah bermain gabungan dari para personel lokal itu kalah jauh dibandingkan trio Inggris Tomori (12), Loftus-Cheek (13), dan Abraham (15).
Baca Juga: Liga Italia: Lukaku Bawa Napoli Amankan Tiga Angka Lawan Atalanta
Dengan total empat pemain, Inggris merupakan negara pengekspor pemain asing terbanyak di tim AC Milan saat ini.
Angkanya kalahkan Prancis (3 pemain) Spanyol dan Amerika Serikat (2), serta Belanda, Nigeria, Swiss, Aljazair, Brasil, Jerman dan Portugal yang masing masing 1 pemain.
Untuk Kyle Walker sendiri, transfernya ke AC Milan adalah tantangan terbesar bagi dirinya, karena sepanjang kariernya dirinya belum pernah menjajal bermain di luar Inggris.
Kyle Walker memulai karier di Sheffield United pada 2008 kemudian berpetualang bersama Tottenham Hotspur pada 2009 hingga 2017 dan Manchester City dari 2017 hingga 2025.
Di Manchester City sendiri, dirinya berhasil berperan dalam mempersembahkan 17 gelar, dirinya telah bermain sebanyak 319 laga di lintas kompetisi selama 8 musim terakhir ini. ***