MotoGP: Pertamina Enduro VR46 Racing Luncurkan Motor dan Livery Terbaru
- Penulis : Rhesa Ivan
- Sabtu, 25 Januari 2025 21:30 WIB

Terkait motor baru, Direktur Utama PT Pertamina Lubricants, Werry Prayogi mengatakan kehadiran Pertamina Enduro menjadi sponsor utama VR46 Racing Team di MotoGP.
"Sebuah kehormatan bagi Pertamina bisa menyambut kehadiran tim VR46 di Indonesia. Kolaborasi dengan VR46 Racing Team merupakan langkah strategis dalam mendukung visi kami menjadi the leading champion di industri pelumas, baik di pasar domestik maupun internasional."
"Memasuki tahun kedua kemitraan ini, kami optimis kolaborasi ini akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi Pertamina dan seluruh stakeholder kami. Pada kesempatan ini, dengan penuh kebanggaan kami memperkenalkan livery terbaru motor balap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, yang merefleksikan semangat inovasi dan komitmen kami untuk tampil kompetitif di musim MotoGP mendatang," kata Werry Prayogi. ***
Baca Juga: Sprint Race MotoGP Malaysia 2024: Jorge Martin Podium, Bagnaia Kecelakaan