Liga Champions: Manuel Locatelli Jadi Bek, Juventus Kembali Telan Kekalahan dan Dicemooh Suporter Sendiri
- Penulis : Rhesa Ivan
- Kamis, 30 Januari 2025 04:55 WIB
![image](https://img.sportyabc.com/2025/01/30/20250130055300Prosesi_gol_Orkun_Kokcu_ke_gawang_Juventus_-_UEFA_-_com.jpg)
Berawal dari bola operan Federcio Gatti di dekat kotak penalti, dipotong Fredrik Aursnes dan bola jauh ke kaki Vangelis Pavlidis yang kemudian lepaskan tendangan keras.
Beruntung Juventus memiliki kiper Mattia Perin yang cekatan melakukan penyelamatan sehinagga mereka hanya tertinggal 0-1 di babak pertama.
Kecewa melihat penampilan tim kesayangannya, sebagian besar suporter Juventus mencemooh tim kesayangan mereka di Stadion yang mereka banggakan.
Baca Juga: Liga Inggris: Hajar Tottenham Hotspur, Arsenal Menangi Derbi London Utara
Hingga waktu tambahan berakhir dan wasit István Kovács dari Rumania menutup laga babak pertama dengan skor 0-1 untuk Benfica.
Lepas dari kamar ganti, Juventus mendapatkan peluang pertama, pada menit ke 50 tendangan dari Samuel Mbangula masih bisa ditangkap oleh Anatoliy Trubin.
Lepas dari tendangan Samuel Mbangula yang masih bisa ditangkap oleh Anatoliy Trubin, Benfica segera membalas mengancam dengan Angeel Di Maria yang menyajikan bola untuk tendangan mendatar jarak jauh dari Orkun Kokcu.
Baca Juga: Liga Inggris: Amad Diallo Hattrick, Manchester United Sukses Hajar Southampton
Sayang, bolanya sedikit melebar dari sebelah kiri gawang kiper Juventus, Mattia Perin.
Juventus terus menekan dan menyerang lini pertahanan Benfica namun karena solid dan disiplinnya lini belakang Benfica membuat Juventus susahs sekali membongkarnya.
Pada menit ke 58, tendangan keras mendatar Khephren Thuram masih dapat jatuh ke pelukan Anatoliy Trubin.
Baca Juga: Liga Champions: Libas Lille, Liverpool Semakin Nyaman di Puncak
Juventus terus dan masih penasaran dalam membongkar lini pertahanan Benfica dengan banyak umpan silang ke tengah kotak penalti.