Liga Champions: Kalah dari GNK Dinamo, AC Milan Terlempar ke Playoff
- Penulis : Rhesa Ivan
- Kamis, 30 Januari 2025 05:04 WIB

Bermain dengan 10 orang membuat AC Milan memilih bermain bertahan jelang bubaran babak pertama. Sementara GNK Dinamo kerap merepotkan barisan lini pertahanan AC Milan dengan keunggulan jumlah pemain.
Hingga wasit Francois Letexier dari Prancis menutup laga babak pertama dengan keunggulan GNK Dinamo 1-0 atas AC Milan.
Lepas dari kamar ganti, GNK Dinamo bermain menyerang dengan keunggulan jumlah pemain,
Baca Juga: Liga Inggris: Cemerlangnya Kaoru Mitoma dan Blunder Onana Warnai Kekalahan Manchester United
Asik menyerang membuat lini belakang GNK Dinamo lengah dan menghasilkan gol bagi AC Milan ketika laga masuki menit ke 53.
Berawal dari operan Fikayo Tomori berhasil dikontrol oleh Christian Pulisic di areal kotak penalti.
Usai control, Christian Pulisic sempat mendorong bola sebelum melepaskan tendangan via kaki kanannya ke sudut sempit gawang Ivan Nevistic yang sempat menangkis arah bola namun tetap bersarang di kiri bawah gawang GNK Dinamo.1-1 untuk AC Milan.
Baca Juga: Liga Champions : Rafael Leao Antar AC Milan Singkirkan Girona
GNK Dinamo sempat dua kali mengoyak jala Mike Maignan melalui Luka Stojkovic dan Sandro Kulenovic di menit ke 50 dan 56.
Namun sayang, keduanya dianulir oleh wasit Francois Letexier dari Prancis karena adanya pelanggaran yang terjadi dalam prosesnya.
Walau begitu, tim asuhan Fabio Cannavaro akhirnya benar benar unggul 2-1 atas AC Milan melalui gol Marko Pjaca pada menit ke 60.
Baca Juga: Liga Italia: Thiago Motta Dibalik Kepindahan Randal Kolo Muani ke Juventus
AC Milan sejatinya mendapatkan penalti pada menit ke 62 usai Rafael Leao dijatuhkan oleh Ivan Nevistic, namun wasit Francois Letexier menganulirnya karena winger timnas Portugal tersebut lebih dulu melakukan pelanggaran.