Emirates FA Cup: Manchester City Susah Payah Kalahkan Klub Divisi Tiga
- Penulis : Rhesa Ivan
- Sabtu, 08 Februari 2025 21:14 WIB

Walau banyak ditekan oleh Manchester City, Leyton Orient beberapa kali mampu mengancam lini pertahanan Manchester City melalui skema serangan balik sala satunya melalui Charlie Kelman di menit ke 75.
Akhirnya Manchester City mampu berbalik unggul 1-2 di menit ke 79 melalui Kevin De Bryune dengan menyodok bola ketika berupaya dikejar oleh kiper Leyton Orient.
Leyton Orient pun nyaris menyamakan kedudukan di injuri time melalui skeman tendangan bebas, namun tendangan Dan Happe di mulut gawang melesat jauh dari target.
Baca Juga: Liga Inggris: Manchester City Hancur Lebur di Emirates Stadium
Hingga tambahan waktu berakhir dan wasit Darren Bond menutup laga dengan kemenangan Manchester City atas Leyton Orient.
Dengan kemenangan ini membuat Manchester City berhak melaju ke putaran keliman Emirates FA Cup yang akan berlangsung pada Maret 2025 mendatang. ***