DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Piala Asia U17 2025: Kejutan, Timnas Indonesia Buat Malu Korea Selatan

image
Selebrasi para pemain timnas Indonesia usai laga melawan Korea Selatan yang dimenangkan oleh timnas Indonesia dengan skor 0-1 melalui Evandra Florasta dari titik putih (The-AFC.com)

Beberapa pemain terlihat mulai merasakan kram membuat laga banyak berhenti selain adanya pergantian pemain di menit ke 60.

Pada menit ke 67 Korea Selatan coba peruntungannnya dari luar kotak penalti yang sukses ditepi oleh penjaga gawang timnas Indonesia Dafa Al Gasemi dan hanya hasilkan sepak pojok.

Pada menit ke 70, Korea Selatan kembali mendapatkan peluang dari Hang Woo sik yang mendapatkan bola liar di depan gawang timnas Indonesia namun masih melebar tipis di sisi kiri pertahanan timnas Indonesia.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U17 2025: Gol Cantik Baker Bungkam Kuwait

Hingga menit ke 80, tidak ada peluang yang terjadi kedua tim hanya saling menuggu untuk melakukan serangan balik.

Pada menit ke 81, Byeonchan coba peruntungannya dari luar kotak penalti yang masih melambung dari gawang timnas Indonesia.

Pada menit ke 85, peluang emas didapat Korea Selatan dari Park Seo joon melalui serangan balik namun belum juga temui sasaran.

Baca Juga: Sportnieuws Soroti Suporter Timnas Indonesia yang Muak dengan Patrick Kluivert

Timnas Indonesia mendapatkan hadiah penalti dari wasit Jingyuan Jin dari Tiongkok usai Soo Yoonwoo melakukan handsball.

Evandra Florasta yang menjadi eksekustor sukses menjalankan tugasnya walau tendangannya sempat ditepis oleh Park Dohun namun bola pantul sukses diesksekusi lagi oleh Evandra dan masuk ke dalam gawang Korea Selatan.

Tertinggal membuat Korea Selatan semakin menyerang untuk mendapatkan gol namun hingga tambahan waktu 11 menit yang diberikan belum ada juga gol yang dinantikan oleh korea Selatan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Lawan Bahrain, Timnas Indonesia Kenakan Jersey Merah

Hingga waktu tambahan 11 menit berakhir dan wasit Jingyuan Jin menutup laga babak kedua ini dengan kemenangan timnas Indonesia atas Korea Selatan.***  
 

Halaman:
Sumber: AFC

Berita Terkait