Piala Asia U17 2025: Tidak Berdaya, Timnas Indonesia Digilas Setengah Lusin Gol
- Penulis : Rhesa Ivan
- Senin, 14 April 2025 22:54 WIB

Kim Tae guk yang menjadi eksekutor kirimkan bola ke sisi kanan bawah walau sempat terbaca oleh Dafa Al Gasemi namun kalah cepat dengan bola yang dilesakkan oleh Tae guk, 0-4 untuk Korea Utara.
Dikala para pemain timnas Indonesia tidak percaya dengan apa yang terjadi Ri Kang rim sukses mencetak gol usai berduel dengan pemain belakang timnas Indonesia,
Ri Kang rim yang lepas dari kawalan pemain belakang timnas Indonesia dengan mengeksekusi dingin sukses menghujam gawang Dafa Al Gasemi di menit ke 61, 0-5 untuk Korea Utara.
Baca Juga: Apa Kata Media Korea Selatan Usai Timnas Indonesia Kalahkan Negaranya
Tidak cukup sampai situ, Korea Utara pun kembali cetak gol pada menit ke 77, Pak Ju won sukses lepaskan tendangan ke arah kiri bawah gawang timnas Indonesia yang gagal diantisipasi dengan baik.
Unggul dengan jarak yang cukup lebar membuat Korea Utara semakin nyaman hingga laga masuki menit ke 80.
Hingga tambahan waktu 3 menit berakhir dan wasit Morteza Masourian asal Iran menutup laga dengan keunggulan Korea Utara atas timnas Indonesia.
Bagi timnas Indonesia, ini adalah kekalahan perdana tim asuhan Nova Arianto di ajang Piala Asia U17 2025, setelah sebelumnya mereka sukses sapu bersih kemenangan di fase grup C Piala Asia U17 2025.
Sementara itu Korea Utara akan melawan Uzbekistan di babak semifnal yang akan berlangsung pada Jumat 18 April 2025 mendatang pada pukul 00.15 WIB. ***