DECEMBER 9, 2022
News

GKI Camar Kota Bekasi Gelar Ibadah Jumat Agung

image
Seorang penatua tengah memikul salib dalam prosesi ibadah Jumat Agung di GKI Camar Kota Bekasi, Jumat 18 April 2025 (Sportyabc.com/Lorcasz)

SPORTYABC.COM – Seluruh umat Nasrani di dunia merenungi kisah pengorbanan Yesus di Bukit Golgota dimana disalib demi menebus dosa umat manusia yang dikenal dengan Jumat Agung.

Hal ini juga yang menjadi kegiatan dari GKI Camar Kota Bekasi dalam memaknai Trihari Suci Paskah 2025 dengan menggelar Ibadah Jumat Agung

Sebelum mulai ibadah diadakan drama teatrikal yang diperankan oleh para remaja dan pemuda GKI Camar Kota Bekasi dengan menampilkan Yesus tengah membawa Salib dan sempat terjatuh hingga tiga kali sampai pada penyaliban dan wafat..

Baca Juga: Masa Prapaskah Umat Katolik Dimulai Besok, Inilah Tata Cara Puasa dan Pantangan yang Wajib Dilakukan

Ibadah Jumat Agung kali ini mengambil tema Salib Jalan Baru yang membawa Damai dengan pelayanan Firman pendeta jemaat Pdt Dr Charliedus R Saragih M.M.

Dalam khotbahnya Pdt Dr Charliedus R Saragih M.M mengajak para umat untuk merenungkan Jumat Agung ini dengan 3 T, yaitu T yang pertama adalah Tertunduklah Malu dimana seharusnya kitalah yang berada di kayu salib bukan Yesus, namun dengan cintanya Yesus Mengorbankan dirinya untuk menembus dosa manusia.

Kemudian T yang ke 2 adalah Tegurlah Diri Sendiri dimana kita diingatkan apakah kita berdosa namun kita selalu sering menghakimi orang lain

Baca Juga: GKI Camar Kota Bekasi Gelar Ibadah Rabu Abu

Lalu T yang 3 adalah Tanamkan Komintmen apa yang harus saya kerjakan dan lakukan bukan hanya selain takjub dengan apa yang Yesus berikan kepada kita.

Selain itu dalam Jumat Agung juga kita diajarkan pengorbanan, keadilan Tuhan serta pengampunan serta mengingatkan untuk berterima kasih karena berharga dan mulia bukan hanya di hadapan Yesus namun juga dihadapan sesama.

Selain memaknai penyaliban dan wafatnya Yesus, ibadah Jumat Agung ini juga menggelar perjamuan kudus yang diikuti oleh seluruh jemaat GKI Camar Kota Bekasi. 

Baca Juga: Piala Asia U17 2025: Bantai Yaman, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia

Sebagai informasi, Jumat Agung ini digelar untuk mengingatkan kita akan dosa manusia yang menyebabkan kematian tersebut. Jumat Agung adalah hari berkabung dan refleksi bagi umat Nasrani

Perayaan Jumat Agung menjadi pengingat terhadap pengorbanan besar yang telah Yesus lakukan untuk seluruh umat manusia dan menjadi pengingat belas kasih dan cinta Tuhan kepada manusia.

Selain itu, Jumat Agung juga menjadi simbol dari harapan dan awal yang baru serta pengingat bahwa di saat saat terpuruk atau tergelap sekalipun selalu ada harapan.

Baca Juga: Penanganan Tidak Ada Titik Temu, Keluarga Kenzha Ezra Walewangko Lapor Polda Metro Jaya

Kematian Yesus di kayu salib bukanlah akhir segalanya melainkan awal dari sesuatu yang baru. Melalui kebangkitannya, Yesus mengalahkan kematian dan membuka jalan menuju kehidupan kekal bagi semua orang yang percaya kepada Nya. ***
 

Halaman:

Berita Terkait