DECEMBER 9, 2022
News

KKB Papua Bunuh Pilot Helikopter Warga Selandia Baru

image
Ilustrasi helikopter terbakar (english.ryukyushimpo.jp)

SPORTYABC.COM – Sungguh biadab perilaku dari Kelompok Kriminal Bersenjatan (KKB) , yang dikabarkan menyandera dan membunuh pilot helicopter PT Intan Angkasa Air Service pada Senin 5 Agustus 2024.

Pilot helikopter yang disandera dan dibunuh oleh Kelompok Kriminal Bersnejatan (KKB) Papua adalah Glen Malcolm, warga Selandia Baru.

Kabar ini disampaikan oleh Kepala Operasi (Kaops) Satgas Damai Cartenz Brigjen Faizal Ramadhani dalam keterangan tertulisnya pada Senin ini

Baca Juga: SATUPENA Akan Diskusi Mengenai Pusaka Literasi Indonesia Bersama Achmad Fachrodji

"Benar telah terjadi penyanderaan dan pembunuhan yang dilakukan oleh KKB terhadap Glen Malcolm Conning yang merupakan pilot helikopter PT Intan Angkasa Air Service," kata Kepala Operasi (Kaops) Satgas Damai Cartenz Brigjen Faizal Ramadhani dalam keterangan tertulis, Senin.

Faizal Ramadhani juga mengatakan bahwa KKB juga ikut membakar helicopter yang sempaat diterbangkan oleh korban berjenis IWN MD 500 ER PK di distrik Alama, Mimka, Papua Tengah sekitar pukul 10.00 WIT.

Faizal Ramadhani juga menambahkan bahwa aksi pemubunuhan tersebut terjadi ketika helicopter yang dibawa korban tiba di Distrik Alama dari Bandara Moses dengan membawa empat penumpang.

Baca Juga: ORASI DENNY JA: Di Balik Paus Mencuci Kaki Rakyat Indonesia dan Kisah Ketidakadilan

"Yang terdiri dari dua orang dewasa (nakes) dan satu bayi serta satu anak dari Bandara Moses Kilangin Timika tujuan Distrik Alama," jelasnya.

Sementara itu, Kasatgas Humas Damai Cartenz, Kombes Bayu Suseno mengatakan bahwa berdasarkan keterangan dari saksi D, setibanya di lokasi pendaratan seluruh penumpang langsung diadang oleh pihak KKB Papua.

Diirnya menyebut anggoata KKB Papua yang berada di lokasi langsung menodongkan senjata api dan menggiring pilot dan penumpang ke area lapanga sekitar lokasi pendaratan.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024: Ganda Putra Taiwan Raih Medali Emas Back to Back

"Setelah itu KKB langsung melakukan pembunuhan terhadap pilot. Jenazah Pilot dibawa ke helikopter kemudian dibakar bersamaan dengan helikopter," tuturnya.

Walau begitu penjelasan Bayu Suseno pastikan seluruh penumpang yang berada dalam helicopter dalam kondisi selamat lantaran merupakan warga lokal.

Dirnya juga menyebutkan bahwa Distrik Alama adalah wilayah yang cukup terisolir di daerah Papua.

Baca Juga: Tafsir Humanis Ibadah Kurban: Respon atas Esai Denny JA soal Kurban Hewan di Era Animal Right

"Seluruh penumpang selamat, karena mereka merupakan warga setempat yaitu, Distrik Alama, Kabupaten Mimika," jelasnya.

"Berita tentang rencana sandera pilot Philip yang mereka katakan akan dilepas, itu hanya propaganda belaka. Nyatanya hari ini terjadi lagi, pilot asing dibunuh oleh KKB di Distrik Alama, Kabupaten Mimika," tuturnya.

Saat ini jajaran TNi Polri tengah memburu pelaku penyanderaan dan pembunuhan terhadap pilot warga Selandia Baru tersebut.

Baca Juga: Piala Presiden 2024: Kalahkan Borneo FC Adu Penalti, Arema FC Juara

"Kami akan terus melakukan upaya penegakan hukum terhadap KKB yang melakukan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polda Papua," pungkasnya. ***

Berita Terkait