Playoff Liga Champions: Imbang Melawan Celtic, Bayern Munchen Lolos ke 16 Besar
- Penulis : Rhesa Ivan
- Rabu, 19 Februari 2025 05:05 WIB

Hingga tambahan waktu berakhir dan wasit Benoit Bastien dari Prancis menutup laga babak pertama dengan kedudukan 0-0 untuk kedua tim
Lepas dari kamar ganti, Bayern Munchen mendapatkan peluang bagus melalui Leon Goretzka lolos dan tinggal satu lawan satu dengan Kasper Schmeichel namun dapat ditangkap oleh kiper.
Celtic akhirnya unggul pada menit ke 64 berawal dari Daizen Kamada di sisi kiri pertahanan Bayern Muechen, bola yang dikejarnya mengarah ke kanan.
Baca Juga: UEFA Nations League: Belanda Jumpa Spanyol, Italia Menantang Jerman di Perempat Final
Kim Min jae gagal menyapu bola hingga dikuasai oleh Nicola Kuhn yang lantar menaklukkan Manuel Neuer, 0-1 untuk Celtic
Bayern Munchen ciptkan peluang melalui sundulan Leon Goretzka menit ke 74 cuma menyamping tipis di kiri gawang Celtic termasuk tendangan Leroy Sane pada menit ke 76 pun melebar dari gawang Kasper Schmeichel.
Usai sejumlah peluang gagal, Bayern Munchen pun akhirnya menyamakan kedudukan di menit ke 90+4, sundulan Leon Goretzka dihalau Kasper Schmeicher menjadikan bola liar hendak di saput Carter Vierkers.
Baca Juga: Liga Europa: Brace Rasmus Hojlund Menangkan Manchester United
Namun ada Jonathan Davies menghalangi dan membuat bola masuk ke gawang Kasper Schmeicher dan menjadi kedudukan 1-1.
Hingga tambahan waktu berakhir dan wasit Benoit Bastien dari Prancis menutup laga babak kedua dengan keduudukan imbang 1-1 namun Bayern Munchen berhasil melaju ke babak 16 besar karena menang agregat 3-2 atas Celtic. ***