DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Olimpiade Paris 2024: Penampakan Busana Atlet Indonesia dalam Defile Pembukaan

image
Penampilan seragam defile kontingen Merah Putih pada pembukaan Olimpiade Paris 2024 (Instagram.com/TimIndonesiaofficial)

SPORTYABC.COM – Dalam hitungan jam Olimpiade Paris 2024 akan dibuka membuat sejumlah kontingen negara peserta memberika yang terbaik ketika acara defile termasuk Kontingen Merah Putih

Indonesia akan tampil beda dibanding Olimpiade Paris 2024 dengan mengusung Didit Hedipresetyo putra Presiden terpilih Prabowo Subianto sebagai desainer untuk kontingen Merah Putih.

Sebagaimana dalam foto yang diunggah oleh aku resmi Instagram Tim Indonesia pada Jumat 26 Juli 2024 terlihat pakaian yang sangat elegan terngah dipersiapkan untuk para atlet kontingen Merah Putih.

Baca Juga: Rumput Stadion Tidak Bagus, Shin Tae yong Sindir Pengelola GBK agar Jangan Sering Dipakai Konser

Menurut Didit Hediprasetyo berharapa dirnya bisa menciptakan desain yang menjadi wujud kebanggaan, semenangat dan ketangguhan bangsa dan kita menjadi yang terbaik berkompetisi di panggung dunia.

"Harapan saya dapat menciptakan desain yang menjadi wujud kebanggaan, semangat, dan ketangguhan bangsa kita. Sekaligus memastikan bahwa setiap atlet muncul dan menjadi diri mereka yang terbaik saat berkompetisi di panggung dunia," tutur Didit Hediprasetyo dalam pernyataan resmi.

Sejumlah selebritas pun terlihat sebagai model dari pakaian atlet Indonesia mulai dari Nicolas Saputra, Marisa Anita bahkan Chef de Mission Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024 Anindya Bakrie pun ikut tidak mau kalah tampil dengan pakaian resmi defile kontingen Merah Putih.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Stadion Siap, Inilah Jadwal Dua Laga Awal Timnas Indonesia di putaran Ketiga

Pakaian para atlet Indonesia di Olimpaide Paris 2024  terinsipirasi dari pakaian adat Jawa, dimana para atlet pria Indonesia akan mengenakan atasan beskap biru dan celana panjang putih. Sementara untuk atlet wanitanya memakai atas kebaya merah dan celana panjang putih.

Menariknya pakaian defile kontingen Merah Putih di ajang Olimpiade Paris 2024 karya Didit Hediprasetyo mendapatkan apresiasi dari majalah fashion Vanity Fair.

"Desainnya mewujudkan pendekatan holistik yang menghargai kinerja atletik dan kebanggaan budaya. Setiap bagian memberi penghormatan kepada warisan budaya Indonesia yang gemilang, yang mempromosikan rasa persatuan dan rasa memiliki," tulis Vanity Fair terkait pakaian atlet Indonesia.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Madura United Kembali Datangkan Pemain Brasil

Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 akan dimulai pada pukul 19.30 waktu Paris atau dinihari WIB pada Sabtu 27 Juli 2024.

Jika pada Olimpiade biasanya mengitari stadion, namun di pembukaan Olimpiade Paris 2024 digelar di luar stadion untuk pertama kali.

Upacara pembukaan akan berlangsung di Sungai Seine yang terletak di depan Menara Eiffel, Para upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung di Trocadero.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga Italia: Kebersamaan Juventus dan Fabio Mirettti hingga 2028

Kontingen Merah Putih kirimkan 29 atlet untuk memperebutkan medali dan ciptakan sejarah dalam Olimpiade Paris 2024. ***

Sumber: Tim Indonesia Official

Berita Terkait