BRI Liga 1: Barito Putera Harus Puas Berbagi Poin dengan Persik Kediri
- Penulis : Rhesa Ivan
- Sabtu, 14 September 2024 17:30 WIB

Lepas dari kamar ganti, Lucas Merelatto lepaskan tendangan dari luar kotak penalti namun hanya bola masih melebar tipis di sisi kanan gawang Persik Kediri.
Barito Putera mampu samakan kedudukan pada menit ke 47 lewat gol dari sang mantan Youssef Ezzejjari.
Lepas dari jebakan offside, Youssef Ezzejjari berhasil menangkan duel satu lawan satu dengan Leonardo Navacchio, 1-1 untuk Persik Kediri.
Ezzejjari pun tidak melakukan selebrasi usai mencetak gol karena menghormati sang klub yang pernah dirinya bela.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Barito Putera Datangkan Muhammad Ridho
Barito Putera kembali unggul pada menit ke 78, kembali Ezzejjari catatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya.
Berdiri bebas tanpa pengawalan, Ezzejjari pun mampu teruskan umpan dari Morellato yang masuk ke gawang Persik Kediri yang sudah kosong.
Barito Putera pun unggul 2-1 atas Persik Kediri, namun wasit melakukan pengecekan terhadap VAR pada menit ke 87.
Baca Juga: Liga 1: Persik Kediri Pertahankan Marcelo Rospide
Pengecekkan tersebut didasari adanya kemungkinan pelanggaran yang dilakukan pemain Barito Putera kepada pemain Persik di kotak terlarang.
Wasit Nendi Rohaendi pun putuskan berikan hadiah penalti kepada Persik Kediri dan M Firli pun diganjar kartu kuning.
Ze Valente yang menjadi eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dnegan sangat baik, dengan lepaskan tendangan yang membuat bola bersarang di pojok kiri gawang Satria Tama.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Evan Dimas Rekrutan Pertama Persik Kediri
Giliran Barito Putera yang mendapatkan hadiah penalti pada menit ke 90+4 karena wasit Nendi Rohaendi menilai adanya pemain Persik Kediri yang medlakukan handsball di areal terlarang.