DECEMBER 9, 2022
Internasional

Bahas Latihan Gabungan, Kasum TNI Terima Kunjungan Kehormatan Atase Pertahanan Australia

image
Kasum TNI Letjen Richard Tampubolon menerima plakat dari Atase Pertahanan Australia, Brigjen Matt Campbell di Mabes TNI, Selasa 12 November 2024 (TNI.mil.id)

SPORTYABC.COM – Kepala Staf Umum TNI Letjen TNI Richard Tampubolon menerima kunjungan kehormatan atau Courtessy Call Atase Pertahanan Australia, Brigjen Matt Campbell.

Pertemuan antara Kasum TNI Letjen TNI Richard Tampubolon dengan Brigjen Matt Campbell berlangsung di Mabes TNI, Cilangkap, Senin 11 November 2024.

Kunjungan Atase Pertahanan Australia ini dalam rangka meningkatkan kerja sama di bidang latihan bersama (Latma) antara TNI dengan ADF, Australia Defence Forces seperti yang sedang dilakuka di Situbondo, Jawa Timur dengan Latma Keris Woomera.

Baca Juga: HUT TNI ke 79, Presiden Joko Widodo Anugerahkan Tanda Kehormatan kepada Sejumlah Perwira dan Kesatuan

Richard Tampubolon mengatakan bahwa kerja sama bilateral TNI dan ADF semakin hari semakin meningkat dan akan terus ditingkatkan.

"Australia merupakan mitra strategis bagi Indonesia khususnya TNI. Di mana hubungan kedua angkatan bersenjata semakin hari semakin meningkat dan hal ini harus terus ditingkatkan guna merespons tantangan di global maupun di kawasan yang semakin kompleks,” ucap Kasum TNI dalam keterangan yang diterima, Selasa 12 November 2024.

Pada kesempatan tersebut, Kasum TNI, Letjen TNI Richard Tampubolon mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kesediaan Brigjen Matt Campbell berkunjung ke Mabes TNI

Baca Juga: Lagi, Personel TNI UNIFIL Terluka Terkena Serangan Israel

Tercatat ada sejumlah kerja sama bilateral antara TNI dan ADF telah berjalan dengan baik selama ini baik dilakukan di Indonesia maupun di Australia.

Kerja sama bilateral tersebut antara lain Junior Leader Forum (JLF) yang berlangsung di Canberra, kemudian Defence Minister Meeting (DMM) di Canberra, 

Kemudian High Level Committee (HLC) di Bandung,  lalu Joint Operations And Exercise Sub-Committee (JOESC) di Yogyakarta. 

Baca Juga: Panglima Agus Subiyanto Mutasi 63 Pati TNI, Mulai dari Danpaspamres hingga Waka BIN

Lalu Joint Education And Training Sub-Committee (JETSC) di Bandung, dan Indo Pasific Health Security Alliance (IPHSA) di Brisbane. ***  

Sumber: Mabes TNI

Berita Terkait