DECEMBER 9, 2022
Gaya Hidup

Inilah 100 Besar Kedai Kopi Terbaik Dunia, Indonesia Peringkat 78

image
Ilustrasi Kopi (Brandequity.com)

 

SPORTYABC.COM – Jika anda pecinta kopi pasti memiliki kedai kopi favorit dan apakah kedai favorit anda tersebut masuk dalam kategori terbaik di dunia ? simak artikel di bawah ini.

Laman resmi The Worlds 100 Best Coffee Shop mengungkap 100 kedai kopi terbaik di dunia dimana posisi teratas ada kopi asal Sydney yang ternyata memiliki beberapa cabang di Indonesia.

Baca Juga: Ramadan 2025: Pemerintah Tetapkan 27 Februari – 5 Maret 2025 Siswa Belajar di Rumah

Popularitas kopi yang semakin menjanjikan turut membuat kedai kopi atau coffee shop semakin diminati bahkan jumlahnya sangat banyak dan beragam dengan keistimewaan dan konsp yang ditawarkan.

Sejauh mana kedai kopi yang termasuk terbaik, laman The Worlds 100 Best Coffee Shops mengurasinya dengan mengutip dari CNN Travel dimana posisi pertama ditempati oleh Tobys Estate Coffeee Roasters yang berlokasi di Sydney, Australia.

Penilaian yang diberikan berdasarkan pada beberapa kriteria dimulai dari kualitas kopi dan makanan yang ditawarkan kepada konsumen, praktik berkelanjutan atau Sutainability dan pelayanan kepada konsumen mereka.

Baca Juga: GKI Camar Kota Bekasi Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Warga Desa Jlarem Boyolali

Kemudian opini publik dan evaluasi dari para ahli yang menjadi pertimbangan dari Worlds 100 Best Coffee Shops yang membuat Tobys Estate Coffee Roasters menjadi yang pertama.

Terkait penghargaan tersebut, Jody Leslie selaku General Manager Tobys Estatae Coffee Roasters mengatakan dirinya dan tim benar benar bersemangat dengan pengakuan yang diberikan kepada pihaknya.

"Kami sudah lama berkecimpung di dunia kopi dan kami tahu apa yang kami lakukan adalah hal yang luar biasa dan kami berusaha keras untuk konsisten sehingga mendapatkan pengakuan seperti ini adalah hal yang luar biasa," ujarnya.

Baca Juga: Legenda Persebaya Surabaya dan Timnas Indonesia, Bejo Sugiantoro Meninggal

Jordy Leslie juga mengakui ada peningkatan penjualan di gerai utama Tobys Estate Coffee Roasters yang berada di kawasan Chippendale, Sydney usai diumumkan daftar ini.

Sebagai rasa berterima kasih, mereka mengadakan hari minum kopi gratis pada Kamis 27 Februari 2025 lalu.

Gerai utama Tobys Estate Coffee Roasters memiliki brew bar atau area menyeduh tempat kopi dibuat di depan para konsumennya.

Baca Juga: Inilah Ruas Tol yang Terapkan Diskon Ketika Mudik Lebaran 2025

Selain itu memiliki brew bar, keistimewaaan dari Tobys Estate Coffee Roasters adalah pemanggangan ditempat dimana biji kopi segar dipanggang setiap harinya.

Kedai kopi ini bermula pada tahun 1997 ketika itu pengacara Toby Smith memulai bisnis dari garasi sang ibu di Woollomoooloo pinggiran timur Sydney di tepi pelabuhan.

Tobys Estate Coffee Roasters memulai ekspansi keluar negeri dan memiliki cabang di Asia seperti Singapura, Indonesia dan kawasan Timur Tengah.

Baca Juga: Hampir 200 Ribu Warga Indonesia Mengikuti Cek Kesehatan Gratis, Mayoritas dengan Usia Ini

Untuk wilayah Indonesia sendiri, gerai pertama Tobys Estate Coffee Roasters berada di kawaasan PIK Avenue yang dibuka pada tahun 2016.

Dan kini jumlahnya bertama dengan memiliki lokasi di Gunawarman, Kota Kasablanka, Mal Kelapa Gading, Gandaria City hingga Pakuwon Mall Kota Bekasi.

Tobys Estate Coffee Roasters menawarkan beberapa andalan seperti sepecialty coffee yang diseduh secara manual menggunakan Chemex, Aeropress, Kalita, V60 dan Syphon.

Baca Juga: Coppa Italia Frecciarossa: Memalukan, Juventus Tersingkir dari Tim Zona Degradasi

Selain Tobys Estate Coffee Roasters, berikut ini 10 besar dari World 100 Best Coffee Shop yaitu

2. Onyx Coffee Lab di Amerika Serikat

3. Gota Coffee Experts di Austria

4. Proud Mary Coffee di Australia

5. Tim Wendelboe di Norwegia

6. Apartment Coffee di Singapura

7. Kawa di Prancis

8. Coffee Anthology di Australia

9. Story of Ono di Malaysia

10. Tropicalia Coffee di Colombia

Untuk Onyx Coffee Lab gerai pusatnya berada di Arkansas, selain itu mereka memiliki beberapa cabang seperti Bentoville, Feyetteville dan Springdale

Selain itu mereka juga menyampaikan terima kasih atas pengakuan tersebut melalui akun media sosial resmi mereka.

"Kami merasa terhormat untuk berbagi penghargaan ini tidak hanya dengan 100 kedai teratas di seluruh dunia yang disebutkan, tetapi juga semua kafe di seluruh industri yang bangun setiap pagi untuk menawarkan keramahtamahan dan layanan terbaik kepada tamu mereka," tulis Onyx Coffee Lab di Instagram-nya.

Lalu bagaimana dengan kedai kopi yang ada di Indonesia apakah masuk juga dalam 100 besar Best Coffee Shops ? ternyata ada, perwakilan kedai kopi Indonesia.

Adalah Anomali Coffee yang berada di peringkat ke 78, kedai yang berdiri pada tahun 2007 ini menawarkan Indonesia Specialty Coffee.

Cabang dari Anomali Coffee sudah ada di beberapa tempat dan mall seperti di Jakarta, Bali, Makassar dan Ternate.

Bila merujuk pada laman resminya, Anomali Coffee juga menjual biji kopi dari berbagi daerah di Indonesia yang sudah dijami dan terkenal nikmatnya.

Seperti Kopi Aceh Gayo, Kopi Papua Lembah Kamu, Kopi Bali Ulian, Kopi Bali Kintamani, Kopi Sumatra dolok Sanggul hingga Kopi Flores Colol. ***

Halaman:

Berita Terkait