Paralimpiade Paris 2024: Ganda Hikmat Ramdani – Leani Ratri Raih Kemenangan
- Penulis : Rhesa Ivan
- Kamis, 29 Agustus 2024 20:15 WIB
SPORTYABC.COM – Ganda campuran para badminton klasifikasi SL3 – SU 4, Hikmat Ramdani dengan Leani Ratri Oktila berhasil raih kemenangan pada para badminton Paralimpiade Paris 2024.
Dalam ajang para badminton Paralimpiade Paris 2024, ganda Hikmat Ramdani – Leani Ratri Oktila berhasil kalahkan waktil Pracis Lucas Mazur – Noel Faustine yang berlangsung di Porte de la Chapelle Arena, Kamis 29 Agustus 2024 malam WIB.
Hikmat Ramdani – Leani Ratri Oktila membuka perjalana mereka di Grup A dengan berjuang selama 27 menit dengan catatan kemenangan atas wakil Prancis Lucas Mazur – Noel Faustine dalam dua gim langsung 21-11 dan 21-12.
Usai pertandingan, Leaini Ratri mengakus senang bisa bermain dengan baik diberikan kelancaran dan adaptasi dilapangan yang tidak begitu sulit dari awal.
“Saya senang bisa bermain dengan baik, diberikan kelancaran dan adaptasi di lapangan tidak begitu sulit dari awal," kata Leani Ratri seusai pertandingan dalam keterangan dari NPC Indonesia.
Kemenangan yang mudah ini sejatinya tidak diprediksi oleh keduanya karen adalam setiap pertemuan di even even sebvelum Paralimpiade Paris 2024 pertemuan dengan wakil Prancis ini selalu berjalan ketat.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga Italia: Como 1907 Berhasil Datangkan Emil Mulyadi
"Permainan kami lebih cepat dan menekan, jadi mereka belum sempat keluar dari zona permainan kami," tutur Leani Ratri Oktila.
Adapun Hikmat mengungkap cara dirinya dalam mengatasi rasa grogi ketika bertandingan yaitu dengan berteriak serta mengikuti instiruksi pelatih.
"Lima sampai tujuh poin awal saya masih grogi, tetapi selanjutnya sudah lancar. Saya mengatasi grogi dengan show saja dan teriak. Instruksi pelatih sangat membantu, bikin tenang juga," ucap Hikmat Ramdani.
Usai menghadapi wakil Prancis, ganda Hikmat Ramdani dan Leani Ratri Oktila akan melakoni partai kedua Grup A pada Kamis 29 Agustus 2024 pukul 23.40 dengan bertemu wakil India, Kumar Nitesh yang berpasangan dengan Thulasimathi Murugesan. ***