DECEMBER 9, 2022
Olahraga

PON XXI Aceh-Sumut 2024: Tanpa Adegan Kontroversi, Jawa Timur Libas Aceh

image
Tim sepak bola Jatim berusaha merebut bola dari tim pemain Aceh dalam laga semifinal yang berlangsung di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin 16 September 2024 malam. (Foto: PONXXIAceh.com-Alwi/Minoritas)

SPORTYABC.COM – Laga semifinal sepakbola PON XXI Aceh-Sumut 2024 pertemukan antara Jawa Timur melawan Aceh yang berakhir dengan kemenangan Jawa Timur dengan skor 3-2.

Laga semifinal sepakbola PON XXI Aceh-Sumut 2024 antara Jawa Timur melawan Aceh berlangsung di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Senin 16 September 2024 malam WIB.

Aceh, sebagai tuan rumah langsung bermain menekan sejak awal laga dan berhasil membuka keunggulan cepat pada menit ke 4 melalui golindah dari Refyansyah.

Baca Juga: PON XXI Aceh-Sumut 2024: Wasit Dihantam Hingga KO, Aceh Tatap Semifinal

Serangan Aceh yang sangat agresif sempat membuat Jawa Timur kesulitan dalam menembus pertahanan lawan.

Namun sedikit demi sedikit Jawa Timur perlahan mulai bangkit dan berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke 31 lewat serangan balik cepat yang diselesaikan dengan baik oleh Ahmad Dwi.

Namun Jawa Timur berbalik unggul menjadi 2-1 lewat aksi Wigi Pratama yang memanfaatkan skeman serangan balik dan bertahan hingga babak pertama usai.

Baca Juga: Orasi Denny JA: Mengapa Kita Perlu Forum Para Kreator di Era AI ?

Lepas turun minum, Aceh tingkatkan intensitas penyerangan mereka beberapa peluang tercipta namun karena solidnya lini pertahanan Jawa Timur atas arahan Fakhri Husaini membuat para penyerang Aceh sulit menembusnya.

Ditengah gempuran Aceh, lini pertahanan mereka goyah yang dimanfaatkan oleh Jawa Timur yang mempu perlebar keadaan dimenit ke 73, Wigi Pratama kembali catatkan namanya di papan skor menjadi 1-3 untuk Jawa Timur.

Jelang akhir pertandingan, Aceh harus bermain dengan 10 orang usai Refyansyah mandi lebih cepat karena menerima kartu kuning kedua pada menit ke 82 akibat tekel keras kepada pemain Jawa Timur.

Baca Juga: Denny JA Bentuk KEA, Wadah bagi Kreator di Era AI yang Segera Terbentuk dari Sumatra hingga Papua

Walau timpang, Aceh masih terus berusaha berikan perlawanan, dan membuahkan hasil lewat gol bunuh diri pemain Jawa Timur pada menit ke 87 dan menjadi kedudukan 2-3 untuk Aceh.

Dengan kemenangan ini, Jawa Timur pasitkan menuju final cabang olahraga sepak bola PON XXI Aceh-Sumut 2024

Pada laga final Jawa Timur akan berhadapan dengan Jawa Barat yang sebelumnya sukses singkirkan Kalimantan Selatan dengan adu penalti 5-4 ***
 

Sumber: PON2024.id

Berita Terkait