DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Lawan Bahrain dan China, STY Panggil 27 Pemain Timnas Indonesia

image
Shin Tae yong panggil 27 pemain timnas Indonesia menghadapi Bahrain dan China dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 10 dan 15 Oktober 2024 mendatang (x.com/TimnasIndonesia)

SPORTYABC.COM – Jelang bergulirnya laga ketiga dan keempat lawan Bahrain serta China dalam Kualifikasi Piala Dunia 2024 timnas Indonesia lakukan persiapan salah satunya menanggil para pemainnya.

Menurut Ketua Badan Tim Nasional, BTN Sumardji menyatakan bawah timnas Indonesia akan diperkuat 27 pemain untuk melawan Bahrain dan China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menurut Sumardji, dari 27 pemain ini dipastikan ada nama Mees Hilgers dan Eliano Reijnders yang baru saja resmi jadi WNI dan tengah dilakukan proses pemindahan federasi dari KNVB ke PSSI.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Maarten Paes Menakjubkan, Timnas Indonesia Raih Poin Kedua

"Semuanya ada 27 pemain. Ini nanti semuanya kumpul langsung di Bahrain," ucap Sumardji.

"Dari daftar 27 pemain ini sudah termasuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders," katanya melanjutkan.
Terkait TC, Sumardji mengungkapkan dimana para pemain akan berkumpul pada Sabtu 5 Oktober 2024 mendatang di Jakarta.

"Kami akan ngumpul Sabtu, tanggal 5 [Oktober]. Setelah makan malam kita akan langsung ke Soetta. Kita akan langsung terbang ke Bahrain. Jadi tidak ada latihan terlebih dahulu di Jakarta," katanya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Hanya Berikan Satu Poin, Graham Arnold Tinggalkan Timnas Australia

Seperti diketahui timnas Indonesia raih hasil positif usai menahan imbang Saudi Arabia dan Australia di dua laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dan pada laga selanjutnya timnas Indonesia akan melawat ke Bahrain pada 10 Oktober 2024 di Bahrain National Stadium, di kota Riffa dan China di Stadion Qingdao Youth Football Stadium di kota Qingdaio pada 15 Oktober 2024. ***
 

Berita Terkait