DECEMBER 9, 2022
Olahraga

BRI Liga 1: Persija Jakarta Sukses Sikat 9 Pemain PSIS Semarang

image
Kegembiraan para pemain Persija Jakarta usai menang lawan PSIS Semarang dalam pekan ke 8 BRI Liga 1 (Persija.id)

Lepas dari kamar ganti, Persija Jakarta kembali tebarkan ancaman pada menit ke 53, Ryo Matsumura lepaskan tendangan dari luar kotak penalti namun bola yang datang masih dapat ditepis oleh kiper PSIS Semarang Rizky Darmawan.

Wasit Erfan Efendi melakukan pengecekan VAR pada menit ke 60 usai ada indikasi handsball pemain PSIS di areal terlarang.

Wasit Erfan Efendi pun putuskan bahwa tidak ada handsball dan Persija Jakarta pun gagal memperoleh hadiah penalti.

Baca Juga: BRI Liga 1: Alfeandra Dewangga Bawa PSIS Semarang Menang Derby Jateng atas Persis Solo

Pekan yang kurang beruntung bagi PSIS Semarang dimana Roger Bonet atau dikenal dengan nama Ruxi harus mandi lebih cepat seperti Adi Satryo usai melakukan tekel berbahaya kepada Resky Fandi.

Awalnya Ruxi hanya diberi kartu kuning, namun setelah mengecek VAR keputusan berubah menjadi kartu merah.

Persija Jakarta pun menambah pundi golnya pada menit ke 88, kali ini Rayhan Hannan lepaskan tendangan keras ke sudut sempit, bola yang datang tak mampu dihadang oleh kiper PSIS Semarang Rizky Darmawan.

Baca Juga: BRI Liga 1: Persija Jakarta Berbagi Poin dengan Persita Tangerang

Hingga tambahan waktu berakhir dan wasit Erfan Efendi meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan dengan kemenangan bagi Persija Jakarta.

Dengan kemenangan ini membuat Persija Jakarta berada di peringkat 7 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi poin 12

Sementara kekalahan ini menjadi yang kelima bagi PSIS Semarang dan harus puas menempati peringkat 14 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan catatan poin 7. ***

Baca Juga: BRI Liga 1: Gali Freitas Bawa PSIS Semarang Raih Tiga Angka atas PSBS Biak


 

Halaman:
Sumber: LigaIndonesiaBaru

Berita Terkait