DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Olimpiade Paris 2024: Kontingen Indonesia Berdefile Berbagi Kapal dengan Iran dan India

image
Tangkapan layar kontingen Indonesia dalam acara defile pembukaan Olimpiade Paris 2024 (x.com/Ceunahriweh)

SPORTYABC.COM – Kontingen Indonesia menjadi salah satu dari 206 delegasi yang berpartisipasi dalam acara pembukaan Olimpiade Paris 2024 di Sungai Seine, tengah kota paris pada Sabtu 27 Juli 2024 dini hari WIB.

Ribuan atlet yang berpartisipasi dalam Olimpiade Paris 2024 menggunakan kapal di atas Sungai Seine dalam upaca ra pembukaan di tengah guyuran hujan deras.

Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 menjadi yang pertama dalam sejarah Olimpiade yang diadakan di luar stadion utama dengan para atlet berparade di Sungai Seine menggunakan armada 85 kapal dengan melewati landmark ikonik Prancis seperti Menara Eiffel dan gereja Notre Dame.

Baca Juga: Rumput Stadion Tidak Bagus, Shin Tae yong Sindir Pengelola GBK agar Jangan Sering Dipakai Konser

Sebagaimana tradisi yang terjadi, delegasi Yunani mendapatkan kehormatan memimpin armada sebagai penghormatan kepada negara yang menjadi tempat lahirnya gerakan Olimpiade modern.

Kontingen Indonesia dalam defile kali ini diwakili 14 atlet dengan atlet Judi Maryam March Maharani yang mendapat kehormatan untnk membawa bendera Merah Putih dalam defile kontingen Indonesia.

Dalam deflie ini Indonesia diapit oleh delageasi India dan Iran dalam berbagi kapal. Maharani menjadi judoka pertama sejak Olimpiade London 2012 yang akan tampil di Olimpiade.

Baca Juga: Liga 1: Semen Padang FC Jadikan Stadion STIK Jakarta sebagai Laga Kandang

Walau hujan deras mengguyur Paris, semangat para atlet tetap tinggi dengan tetap mengikuti upacara pemnbukaan dengan mengenakan jas hujan bening yang menutupi busana para mereka.

Pada pembukaan Olimpiade Paris 2024 ditampilkan perpaduan budaya dan sejarah Prancis dengan segeman gaya cabaret yang direkam sebelumnya dari bintang pop AS, Lady Gaga yang menojol pada tahap parade.

Kontingen Indonesia sendiri dalam defile atlet Olimpiade Paris 2024 ini menegnakan busana rancangan Didit Hendiprasetyo yang terinspirasi dari Raden Saleh, pionir pelukis beraliran romantisme asal Jawa.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Keharmonisan Persib Bandung dan Bojan Hojak hingga 2026

Pada seragam atlet lakilaki terbuar dari washed out denim terinspirasi dari tampilan jaket biker yang dilebur dengan beskap, setelan jas tradisional khas jawa, celana panjang berwarna putih menjadi bahwan untuk tampilan aktif.

Halaman:

Berita Terkait