Inilah Sejarah Masuknya Tenis Meja ke Arena Olimpiade dan Paralimpiade
- Penulis : Rhesa Ivan
- Jumat, 06 September 2024 16:28 WIB

Peraturan lain berlaku pada tim beregu. Pertandingan tersebut dimainkan dalam empat pertandingan tunggal dan satu pertandingan ganda, "all played in best of five sets", dilansir dari situs web resmi Olimpiade Paris 2024.
Peraturan permainan ganda, satu tim terdiri dari dua orang yang saling bersaing satu sama lain.
Dalam pertandingan ganda terdapat keistimewaannya, yaitu pemain dalam satu tim harus bergantian saling mengembalikan bola.
Baca Juga: 31 Medali Emas Tim Para Tenis Meja dipersembahkan Untuk Mendiang David Jacobs
Apabila peraturan tersebut tidak dipatuhi, maka yang terjadi tim tersebut akan kehilangan poin.
Peraturan para tenis meja Paralimpiade sama saja dengan peraturan tenis meja pada Olimpiade.
“Satu-satunya kekhawatiran adaptasi menyangkut pemain di kursi roda: efek retroaktif dilarang, begitu pula dengan penggunaan meja yang pendek,” dilansir dari situs web Paralimpiade.
Perlu diketahui juga bahwa pada nomor ganda, pemain tenis meja kursi roda tidak diharuskan memukul bola secara bergiliran.
Baca Juga: Paralimpiade Paris 2024: Indonesia Raih Medali Perak Pertama
Nah untuk lapangan tenis meja memiliki bentuk standar yang ditentukan oleh Federasi Tenis Meja Internasional (ITTF). Mengetahui bentuk yang akurat penting untuk memastikan permainan yang adil dan pengembangan keterampilan yang akurat. Berikut detail ukuran lapangan tenis meja:
Panjang Lapangan: Panjang lapangan tenis meja kira-kira 274 cm atau 9 kaki.
Lebar Lapangan: lebar lapangan adalah 152,5 cm atau 5 kaki.
Baca Juga: Paralimpiade Paris 2024: Indonesia Raih Medali Emas dari Para Badminton
Tinggi meja : Tinggi meja tenis meja adalah 76 cm.