BRI Liga 1: Persib Bandung Libas 10 Pemain PSIS Semarang
- Penulis : Rhesa Ivan
- Minggu, 15 September 2024 20:59 WIB

Skor 2-1 bertahan hingga wasit Steven Yubel Poli meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Lepas dari kamar ganti, laga berlanjut dengan tempo sedang cenderung melambat, Persib Bandung kembali menguasai permainan dan PSIS Semarang mencoba skeman serangan balik.
Ada beberapa kali para pemain PSIS Semarang sukses menembus areal penalti Persib Bandung namun penyelssaian akhir tim asuhan Gilbert Agius ini belum mampu megubah keadaan.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: PSIS Semarang Perkenalkan Joao Ferrari sebagai Rekrutan Asing Keenam
Hingga menit ke 60, Persib Bandung mencoba tampil lebih agresif dan mampu meredam serangan dari PSIS Semarang.
Petaka bagi PSIS Smearang dimana Fernandinho harus mandi lebih cepat pada menit ke 80 usai melakukan pelanggaran terhadap Dimas Drajad.
Wasit Steven Yubel Poli pun mengecek tayanagn VAR dan berikan kartu merah langsung kepada pemain asal Brasil tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1: Sandro Embalo Bawa Persita Tangerang Libas PSIS Semarang
Kekurangan pemain tidak membuat serangan PSIS Semarang mengendur bahkan membuat Persib Bandung harus bermain bertahan pada menit menit akhir.
Skor 2-1 hingga wasit Steven Yubel Poli meniupkan peluit tanda berakhirnya laga tidak berubah.
Dengan hasil ini membuat Persib Bandung berada di peringkat 4 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan catatan poin 9.
Baca Juga: BRI Liga 1: Gali Freitas Bawa PSIS Semarang Raih Tiga Angka atas PSBS Biak
Sementara bagi PSIS Semarang kekalahan ini menjadi yang ketiga di musim ini dan harus puas berada di peringkat 9 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi poin 6. ***