DECEMBER 9, 2022
Olahraga

BRI Liga 1: Kalah Telak dari Dewa United FC, Semen Padang Ciptakan Rekor

image
Kegembiraan para pemain Dewa United usai laga melawan Semen Padang FC, Dewa United FC catatkan kemenanga besar yaitu 8-1 atas tuan rumah Semen Padang FC dalam lanjutan pekan ke 9 BRI Liga 1 Jumat 25 Oktober 2024 (x.com/DewaUnitedFC_)

SPORTYABC.COM – Laga pekan ke 9 BRI Liga 1 hadirkan Semen Padang FC melawan Dewa United FC yang berakhir dengan kemenangan Dewa United FC dengan skor 1-8.

Laga pekan ke 9 BRI Liga 1 antara Semen Padang FC melawan Dewa United FC berlangsung di Stadion H Agus Salim, Padang, Jumat  25 Oktober 2024 sore WIB.

Dewa United FC langsung menekan lini pertahanan Semen Padang FC sejak laga dibuka oleh wasit Nendi Rohaendi.

Baca Juga: Serahkan Surat Kepercayaan kepada Presiden Jokowi, Kamala Lakhdhir Resmi Jabat Dubes AS untuk Indonesia

Ketiga laga baru berjalan tiga menit, Dewa United FC sudah mendapatkan gol melalui sundulan Egy Maulana Vikri  usai teruskan umpan dari Ricky Kambuaya.

Pada menit ke 6 , Egy Maulana Vikri berhasil catatkan brace atau dua gol dengan tendangan kaki kiri manfaatkan umpan dari Messidoro.

Egy Maulana Vikri pastikan torehan hattricknya pada mneit ke 40 lewat penampatan bola cermat dengan tuntaskan umpan maksimal dari Messidoro.

Baca Juga: Liga Italia: Empoli Melawan Juventus Tuntas Tanpa Pemenang

Dewa United menambah keunggulan menjadi 4-0 lewat gol dari titik putih yang dieksekusi oleh Alex Martins di menit ke 45+4.

Penalti diberikan wasit Nendi Rohaendi usai kiper Semen Padang, Teguh Amiruddin mengganjal laju Alex Martin di areal kotak 16 meter dan Teguh Amiruddin pun mendapatkan kartu kuning,.

Dan wasit Nendi Rohaendi pun menutup laga babak pertama dengan keunggulan Dewa United FC atas Semen Padang FC.

Baca Juga: Carabao Cup 2024/25: Brace Diogo Jota dan Cody Gakpo Antar Liverpool Menang Comeback atas West Ham United

Lepas dari kamar ganti, Semen Padang FC akhirnya berhaisl mencetak gol balasan melalui aksi gol bunuh diri Brian Fatari pada menit ke 52.

Gol bunuh diri Brian Fatari menjadi peleceut bagi Dewa United FC untuk menambah pundi golnya dan terbukti pada menit ke 75. Adalah Septian Bagaskara yang maksimalkan umpan dari Ahmad Nufiandani dan mengubah menjadi 1-5

Dewa United FC pun kembali unggul menjadi 1-6 oleh Messidoro pada menit ke 83 usai lepas penjagaan pemain lawan lewat operan cermat memakai kaki luar dari Taisei Marukawa

Baca Juga: Forum Kreator Era AI Gelar Lomba Melukis Keindahan Alam 3 Pulau dengan Bantuan Kecerdasan Buatan

Dewa United FC kembali unggul 1-7 kali ini lewat serangan balik yang akhirnya dicetak oleh Alex Martin pada menit ke 88.

Messidoro kembali jadi arsitek dan pastikan torehan tiga assist dalam laga melawan Semen Padang FC sore ini.

Septian Bagaskara mencetak brace dan menutup pesta delapan gol Dewa United FC usai memaksimalkan umpan dari Ahmad Nufiandani pada menit ke 90+3.

Baca Juga: Catatan Denny JA: Hukum Kelima Hidup Bermakna, Spiritualitas dan Wellness

Wasit Nendi Rohaendi pun meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan antara Semen Padang FC melawan Dewa United FC yang dimenangkan dengan telak oleh Dewa United FC dengan skor 1-8.

Dengan hasil ini membuat pasukan Jan Olde Riekerink  berada di peringkat 10 dengan catatan 11 poin dari 9 laga yang sudah dimainkan.

Sementara bagi Semen Padang FC kekalahan ini menjadi yang terbesar sepanjang kompetisi sepak bola tertinggi di tanah air, skor tersebut melewati skor 0-6 kala disikat Madura United di Liga 1 edisi 2017.

Baca Juga: Mobil Maung Jadi Kendaraan Dinas Menteri & Eselon I

Untuk semua kompetisi, skor 1-8 menjadi kekalahan kedua terbesar Semen Padang FC dimana rekor kekalahan terbesar masih pada angka 0-11 ketika melawan Yokohama Marinos di Asian Cup Winner edisi 1993/94.

Kekalahan ini menjadi yang ke 7 yang diterima Semen Padang FC sepanjang bermain di BRI Liga 1 dan kini masih berada di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi 4 poin dari 9 laga yang sudah dimainkan.  ***
 

Sumber: LigaIndonesiaBaru

Berita Terkait