BRI Liga 1: Kalahkan Persis Solo, PSS Sleman Keluar dari Zona Degradasi
- Penulis : Rhesa Ivan
- Minggu, 03 November 2024 21:07 WIB

SPORTYABC.COM – Laga pekan ke 10 BRI Liga 1 pertemukan antara Persis Solo melawan PSS Sleman yang berkesudahan dengan kemenangan PSS Sleman dengan skor 0-2.
Laga pekan ke 10 BRI Liga 1 antara Persis Solo melawan PSS Sleman berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu 3 November 2024 malam WIB.
PSS Sleman dan Persis Solo saling menyajikan permainan mereka begitu wasit Gedion Dapaherang membuka laga tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1: Persik Kediri Sukses Raih Tiga Angka atas PSS Sleman
Pada menit ke 13, Sho Yamamoto mendapatkan peluang untuk membuat Persis Solo unggul, namun bola hasil tendangannya masih bisa di blok oleh Alan Bernardon
Pada menit ke 25, Alan Bernardon kembali beraksi dengan menggagalkan tendangan jarak jauh Gonzalo.
Kemudian pada menit ke 33, Gustavo Henrique mencoba mengancam gawang Muhamad Riyandi, namun bola dapat diblok kiper Persis Solo tersebut.
Baca Juga: Transformasi Organisasi dan Pelanggaran, PSSI PHK 43 Karyawan
Pada menit ke 43, peluang didapat kembali oleh Persis Solo, Sidibe mendapatkan ruang tembak cukup bebas dari dalam kotak pebalti, namun tendangan kaki krinya masih dapat ditepis oleh Alan Bernardon.
Hingga tambahan waktu tiga menit yang diberikan wasit Gedion Depaherang berakhir kedudukan 0-0 untuk kedua tim tetap bertahan.
Lepas dari kamar ganti, duel sengit antara Persis Solo dengan PSS Sleman pun tidak terelakkan dengan saling jual beli serangan.
Baca Juga: BRI Liga 1: Balik dari Timnas, Nadeo Argawinata Kartu Merah, PSS Sleman Tahan Imbang Borneo FC
Pada menit ke 53, Persis Solo mengancam melalui sundulan Ramadhan Sananta namun bola masih meleset dari gawang Alan Bernardon.