Dalam Sebulan 36 Serangan Israel ke Gaza Hanya Bunuh Wanita dan Anak
- Penulis : Rhesa Ivan
- Sabtu, 12 April 2025 18:30 WIB

SPORTYABC.COM – PBB kembali angkat suara mengenai situasi kemanusiaan yang semakin menjadi dan memburuk di Gaza.
Dalam waktu sebulan terakhir antara 18 Maret hingga 9 April, Kantor Komisari Tinggi HAM PBB telah mendokumentasikan 224 serangan udara yang dilakukan oleh Israel terhadap bangunan tempat tinggal dan tenda pengungsi di Gaza.
Baca Juga: Akhirnya, Pendudukan Israel di Palestina Dinyatakan Ilegal oleh ICJ
Dari jumlah tersebut, 36 serangan yang diketahui secara pasti hanya tewaskan kaum perempuan dan anak anak Palestina.
"Dalam sekitar 36 serangan yang telah kami verifikasi, seluruh korban yang tercatat sejauh ini hanya perempuan dan anak-anak," ujar Juru bicara Komisioner Tinggi HAM PBB Ravina Shamdasani dalam konferensi pers, sebagaimana dikutip dari Al Jazeera,
Temuan ini muncul di tengah laporan Kementerian Kesehatan Palestina bahwa lebih dari 1.500 warga Palestina telah tewas sejak Israel putusakan gencatan senjata pada pertengahan Maret lalu.
Baca Juga: Indonesia Akan Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina hingga Vietnam
Serangan terus berlangsung, bahkan di saat Gaza menghadapi blockade total yang menghentikan pasokan sanitasi air, makanan, obat obatan dan bahan bakar.
Sementara itu Sekjen PBB, Antonio Guteres peringatkan keras bahwa Gaza saat ini telah menjadi ladang pembantaian dan warga sipil kini terperangkap dalam lingkaran kematian tanpa akhir.
"Sudah lebih dari sebulan, tidak setetes pun bantuan masuk ke Gaza. Tidak ada makanan. Tidak ada bahan bakar. Tidak ada obat. Tidak ada pasokan komersial," ungkap Guterres kepada pewarta di markas PBB, New York, Amerika Serikat.
Baca Juga: Kemenangan Donald Trump Kabar Buruk Bagi Perjuangan Kemerdekaan Palestina
Kondisi tersebut semakin mengenaskan ini kembali terlihat pada Jumat 11 April 2025 pagi, setidaknya 15 warga Palestina dilaporkan tewas termasuk 10 anggota satu keluarga dalam pengeboman rumah di Khan Younis dimana tujuh diantaranya adalah anak anak.