Olimpiade Paris 2024: Media Amerika Soroti Kekuatan Rizki Juniansyah dalam Angkat Beban
- Penulis : Rhesa Ivan
- Minggu, 11 Agustus 2024 16:00 WIB
SPORTYABC.COM – Penampilan impresif dari lifter Rizki Juniansyah pada Olimpiade Paris 2024 yang hasilkan emas bagi Indonesia mendapatkan sorotan dan decak kagum dari media Amerika Serikat, SportsCenter.
Rizki Juniansyah adalah atlet kedua dari Indonesia yang menyumbangkan emas usai Veddriq Leonardo pada Kamis 8 Agusuts 2024 waktu Paris atau Jumat 9 Agustus 2024 waktu Indonesia.
Dalam unggahan media sosial Instagram, SportsCenter tampilkan tiga foto Rizki Juniansyah, foto pertama adalam moment ketika Rizki juniansyah tidur telentang usai berhasil angkatan clean and Jerk dengan beban seberat 199 kilogram.
Baca Juga: Olimpiade Paris 2024: Dramatis Kalahkan Prancis, Spanyol Raih Emas
Dalam foto tersebut ditambhakan tulisan mengenai perbandingan berat badan Rizki Juniansyah dengan berat angkatan yang pastikan dirinya mendapatkan emas sekaligus percahkan rekor Olimpiade.
"Berat Rizki Juniansyah dari Indonesia 160lbs [+/-73 kg]. Dia mengangkat 437lbs [+/-199 kg] dalam angkatan clean and jerk untuk memastikan rekor Olimpiade dan meraih emas," tulis Sportscenter.
Kemudian pada photo kedua, SportsCenter tampulkan aksi Rizki Juniansyah mengangkat bebean serta ketika atlet asal Serang, Banten ini mencium menggigit medali emas.
Baca Juga: Fadil Imran Resmi Jadi Ketum PBSI, Pasang Target Emas di Olimpiade 2028
Usai torehkan angkatan 199 kg dalam clean and jerk, dipastikan tidak ada liftger lain yang bisa lampaui catatan Rizki Juniansyah tersebut dan emas menjadi milik Indonesia.
Rizki Juniansyah total catatkan angkatan seberat 254 kilogram atau unggul sembilan kilogram dibanding peraih medali perak Weerapaoin Wichuma dari Thailand.
Sementara perunggu Bozhiar Andreev tunaikan tugasnya dengan mengangkat beban dengan berat 344 kilogram.
Baca Juga: Olimpiade Paris 2024: Hajar Prancis, Amerika Serikat Raih Emas Basket
Emas dari Rizki Juniansyah menjadi medali pertama bagi Indonesia dari cabang olahraga angkat besi.
Karena sejak Olimpiade Sydiney 2000, Indonesia selalu bisa meraih medali perak atau perunggu dari cabang olahraga angkat besi ini. ***