DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Piala Presiden 2024: Kalahkan Persija Jakarta, Borneo FC Melaju ke Final

image
Standing aplaus pemain Borneo FC kepada para fans mereka yang berada di tribun penonton usai laga melawan Persija Jakarta dalam ajang Piala Presiden 2024 (x.com/BorneoSMR)

SPORTYABC.COM -Laga semifinal Piala Presiden 2024 pertemukan antara Borneo FC melawan Persja Jakarta yang dimemangkan oleh Borneo FC dengan skor 2-1.

Laga semifinal Piala Presiden 2024 antara Borneo FC melawan Persija Jakarta berlangsung di Stadion Manahan, Solo Selasa 30 Juli 2024.

Sejak menit pertama, kedua tim langsung bermain terbuka dan saling menekan, pada menit ke 15 Persija Jakarta membuka keunggulan lewat gol Firza Andika.

Baca Juga: Copa America 2024: Buntut Keributan Laga Uruguay Melawan Kolombia, CONMEBOL Lakukan Investigasi

Gol dari Firza Andika ini tercipta melalui tendangan keras dari luar kotak penalti usai manfaatkan bola pantul hasil tendangan bebas Maciej Gajos yang membentu pagar hidup pemain Borneo FC.

Tertinggal 0-1 membuat Borneo FC meningkatkan intensitas penyerangan dengan cepat dimana pada menit ke 23, Borneo FC sempat mengancam gawang Persija Jakarta melalui tendangan voli Stefano Lilipaly yang masih melenceng.

Sempat frustasi dalam mencari goil, namun akhirnya Borneo FC mampu menyamakan kedudukan pada menit ke 44, lewat sundulan Christophe Nduwarugira.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024: Cantiknya Seragam Kontingen Mongolia Mirip Zaman Jenghis Khan

Berawal dari sepak pojok yang dieksekusi oleh Lilipaly, Nduwargira yang ditempel ketat oleh Hanif Sjahbandi mampu menangi duel dan menanduk dengan sempurna umpan matang dari Lilipaly, 1-1 untuk Borneo FC.

Kedudukan 1-1 bertahan hingga babak pertama usai. Lepas dari kamar ganti pelatih Persija Jakarta Carlos Pena masukkan Witan Sulaeman dan langusng membuat gebrakan namun nyaris saja mencetak gol pada menit ke 55.

Separuh permainan babak kedua, Borneo FC dan Persija Jakarta tidak menurunkan tensi permainan, saling serang masih terjadi namun tidak ada peluang berarti yang tercipta hingga menit ke 70.

Baca Juga: Piala Eropa 2024: Sikat Inggris dengan Dramatis, Spanyol Sah Jadi Jawara Eropa

Laga sempat monoton, dimana Perisja Jakarta lewat umpan pendek dan panjang beberapa kali nyaris menembus lini pertahanan Borneo FC

Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga berakhir pada masa injuri time, karena ketika injuri time Borneo FC mampu balikkan keadaan.

Berawal dari skema sepak pojok, bola pun disundul oleh Gavin Kwan Adsit ke arah tiang jauh tanpa bisa dihalau oleh Andritany Ardhiyasa.

Baca Juga: Piala Presiden 2024: Salim Tuharea Bawa Arema FC Permalukan Bali United

Borneo FC pun menyudahi laga dengan kedudukan 2-1 atas Persija Jakarta dan berhak melaku ke babak final sembari menunggulaga Persis Solo melawan Arema FC yang baru akan bermain pada Rabu 31 Juli 2024. ***
 

Berita Terkait